Sulitnya pandemi bagi keluarga 2 anak SD dan 1 Balita
Selama school from home anak-anak tidak pernah keluar rumah. Mereka jadi lebih sering menghabiskan waktu main hape. Sudah lebih dari setahun begini terus, orang tua juga sudah kehabisan akal bagaimana supaya anak bisa terhindar dari hape, apalagi untuk ibu seperti saya yang punya anak 3.
Suami saya masih harus WFO dan saya juga masih harus buka toko, setiap kami ke rumah pasti langsung mandi dan bersih-bersih sebelum interaksi dengan anak. Tapi walaupun sudah mengikuti prokes sedemikian rupa, kami terus khawatir ketularan COVID-19.
Sakit tenggorokan parno COVID-19, anak demam parno COVID-19, badan pegel-pegel parno COVID-19, masuk angin parno, sakit apapun langsung khawatir berlebihan.
Bagaimana cerita ibu-ibu lain? Apa ada tips untuk menjaga kesehatan, bebas parno, dan anak-anak lepas dari bahaya kecanduan gadget? duh banyak banget yaa.